Rabu, 28 Maret 2018

Inilah beberapa fakta menarik film animasi terbaru "Coco"

Posted by Unknown on 18.30 with No comments
1. Terdapat keturunan kembar dalam keluarga Rivera
Paman Tio Felipe dan Tio Oscar pernah ditemui Miguel saat berada di Land of the Dead (dok. Disney Pixar)
Paman Tio Felipe dan Tio Oscar pernah ditemui Miguel saat berada di Land of the Dead 
Miguel, tokoh utama dalam film ini lahir dari keluarga pembuat sepatu bernama Rivera. Dalam keluarga Rivera ternyata ada beberapa keturunan kembar yaitu paman dari Miguel, Tio Felipe dan Tio Oscar yang ditemuinya saat di Land of the Dead. Selain itu, sepupu Miguel yang masih berusia 4 tahun yaitu Benny dan Manny juga kembar lho. 
Sepupu Miguel yang masih berusia 4 tahun juga kembar lho (dok. Disney Pixar)
Sepupu Miguel yang masih berusia 4 tahun juga kembar lho 
2. Dante termasuk ras anjing nasional dari Meksiko
Dante ialah jenis anjing nasional dari Meksiko (dok. Disney Pixar)
Dante ialah jenis anjing nasional dari Meksiko 
Dalam petualangan yang dilalui Miguel, ia selalu ditemani oleh seekor anjing bernama Dante. Rupanya Dante ialah seekor anjing Xolo yang merupakan kependekan dari Xoloitzcuintli, salah satu ras anjing nasional dari Meksiko. Anjing jenis ini tak memiliki bulu dan beberapa giginya hilang sehingga membuat lidahnya terjulur keluar.
3. Terdapat tokoh dari film Finding Nemo 
Coba cari dimana Nemo dan Marlin dalam gambar di atas (dok. Disney Pixar)
Coba cari dimana Nemo dan Marlin dalam gambar di atas 
Dalam salah satu adegan di film Coco, rupanya juga terdapat dua tokoh dari film Finding Nemo yaitu Marlin dan Nemo. Saat Miguel berdiri di depan tempat penjualan Alebrijes atau makhluk penuntun arwah, rupanya di sebelah kanannya terdapat dua ikan badut yaitu Marlin dan Nemo lho.
4. Banyak desain tengkorak yang menarik
Desain tengkorak yang super keren dan menarik bisa banyak ditemukan dalam film ini (dok. Disney Pixar)
Desain tengkorak yang super keren dan menarik bisa banyak ditemukan dalam film ini 
Sebagian besar petualangan yang dilakukan oleh Miguel adalah saat ia terjebak di Land of the Dead, jadi tentu saja banyak sekali desain tengkorak menarik yang bisa kita lihat nih Teens. Meskipun tengkorak cukup terdegar menakutkan, tapi di film ini tengkoraknya malah terlihat sangat keren lho.
5. Terdapat tokoh Frida Kahlo yang legendaris
Tokoh seniman terkenal Frida Kahlo juga muncul dalam film ini lho (dok. Disney Pixar)
Tokoh seniman terkenal Frida Kahlo juga muncul dalam film ini lho 
Salah satu seniman self-portrait asal Meksiko yang legendaris ialah Frida Kahlo dan ternyata di film Coco terdapat sosok ini lho. Dalam film ini sosok Frida Kahlo digambarkan oleh para filmmaker setelah mereka melakukan banyak riset nih Teens.
6. Memiliki satu lagu ikonik yang berjudul Remember Me
Lagu "remember me" yang diciptakan Hector untuk putrinya, Coco 
Seperti pada film Disney Pixar lainnya pastinya ada satu lagu ikonik yang disematkan dalam film ini. Di film Coco ada satu lagu ikonik yang berjudul Remember Me. Lagu ini memiliki hubungan yang erat dengan jalan cerita film ini Teens. Jadi setelah kalian nonton Coco pastinya Remember Me akan selalu terngiang-ngiang di kepala dan jadi lagu favorit kalian yang terbaru deh Teens
Lagu ini diciptakan oleh Kristen Anderson-Lopez dan Robert Lopez yang juga jadi penulis lagu Let It Go dari film Frozen yang pernah mendapatkan Oscar pada tahun 2014 lalu. 

0 komentar:

Posting Komentar